PERINGATAN ALLAH UNTUK ORANG-ORANG MU’MIN



   Firman allah dalam surat al-hadiid16:
 





    Belumkah datang waktunya bagi orang-orang yang beriman, untuk tunduk hati mereka mengingat Allah dan kepada kebenaran yang telah turun (kepada mereka), dan janganlah mereka seperti orang-orang yang sebelumnya telah diturunkan Al kitab kepadanya, kemudian berlalulah masa yang panjang atas mereka lalu hati mereka menjadi keras. dan kebanyakan di antara mereka adalah orang-orang yang fasik.(16)




  Sebab Nuzul:



      Diriwayatkan dari ibnu mas’ud bahwa ketika sahabat rasul sampai di madinah merasa kehidupan yang menyenangkan mereka menderita & mengalami kehidupan yang sangat sulit sebelumnya.Mereka mengabaikansebagian dari keewajibannya ,lalai melaksanakan ajaran agamanya,maka turnlah ayat ini,menegur dan mengingatkan mereka tentang keadaan itu.     
         



Tafsir :




      Pada ayat ini Allah menegur  & memperingatkan mukminin tentang kedaan mereka yang lalai & terlena,belum datanglah waktunya bagi orang-orang  mukmin untuk mempunyai hati lembut,senantiasa mengingat a Allah,mendengar dan memahami ajaran-ajaran agama mereka,taat & patuh mengikuti.Petunjuk-petunjuk kebenaran yang telah diturunkan yang berbentang dalam Al-Qur’an.                                           



      Selanjutnya orang-orang mukmin diperingatkan agar jangan sekali-kali meniru-niru orang-orang Yahudi & Nasroni yang telah diberikan Kitab Taurat & Injil.Sekalipun talah lama,memakan aktu agak panjang mereka belum juga mengikuti & memahami ajaran Nabi-nabi mereka,sehingga hati mereka menjadi keras & sudah membatu,tidak lagi daat menerima nasehat,tidak membekas pada diri mereka ancaman-ancaman yang ditujukan kepada-Nya.



        Mereka mengubah isi kitab yang ada ditanagan mereka & ajaran-ajaran kitab mereka dilempar jau-jauh,Pendeta& Pastur mereka jadikan tuhan selain Allah membikin agama tanpa alasan,kebanyakan mereka menjadi fasiq,meninggalkan ajaran-ajaran mereka yang asli.




   Kesimpulan :



1.     Allah memperingatkan orang-orang mukmin agar mereka tidak mengulur-ulur waktunya,tetapi menundukkan hatinya & mengingat Allah,mematuhi kebenaran yang telah diturunkan yang terkandung dalam Al-Qur’an.



2.     Orang-orang mukmin dilarang berbuat seperti orang-orang yang telah diberi Kitab Taurat & Injil sebelum mereka yaitu Yahudi & Nasroni yang mengulur-ulur waktunya untuk taat & patuh kepada Nabi-nabi mereka sehingga hati mereka keras membatu & kebanyakan mereka adalah orang-orang fasiq.







Referensi  Al-Qur’an & Tafsirnya Hal : 680-682 Juz : 09













Tidak ada komentar:

Translate

Diberdayakan oleh Blogger.